
Podkabs (Podcast Kabinet dan Sekretariat Kabinet) Episode #6 menghadirkan Menteri Keuangan Sri Mulyani yang hadir untuk berbagi kisah mengenai kegiatan beliau sehari - hari mulai di rumah hingga pekerjan beliau sebagai Bendahara Negara. Selain itu, beliau juga berbagi ilmu mengenai pola pengasuhan anak. Menurut beliau, anak bukanlah project, tapi merupakan titipan yang diberikan oleh Tuhan sehingga sebagai orang tua perlu membimbing untuk menjadi orang yang memang sudah ditakdirkan oleh Sang Pencipta menjadi bagian dari kita.