Desa Digital sedang digenjot oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Purbalingga. Desa-desa di Purbalingga sudah memiliki website desa, sebagai langkah awal untuk digitalisasi desa. Desa Karanganyar, Kecamatan Karanganyar Kabupaten Purbalingga telah memulainya. Desa tersebut sekarang menjadi referensi Desa Digital di Purbalingga.